Masjid Istiqlal Timur Pasar Randuagung Bagikan 500 Takjil di Perbatasan Gedangmas
Jatim Rasionews.com Lumajang – Masjid Istiqlal Timur Pasar Randuagung menggelar kegiatan pembagian takjil bagi masyarakat yang melintas di perbatasan Gedangmas pada Sabtu sore pukul 16.30 WIB. Kegiatan ini melibatkan remaja masjid, tokoh masyarakat, dan takmir masjid, dengan jumlah takjil yang dibagikan sekitar 500 paket berisi berbagai menu, seperti es, nasi, kue, dan pentol. Sabtu (8/3/2025)
Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan serta meningkatkan rasa kepedulian sosial terhadap sesama, terutama bagi masyarakat yang sedang dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.
H. Idham Holiq, selaku takmir masjid, menyampaikan apresiasi atas antusiasme jamaah dalam berbagi rezeki.
“Alhamdulillah, para jamaah dengan sukarela memberikan yang terbaik untuk Masjid Istiqlal dan masyarakat sekitar. Semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masjid dan remaja masjid lainnya agar semakin termotivasi untuk berbagi,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa pembagian takjil ini akan rutin dilakukan setiap minggu, selain program buka puasa bersama yang diadakan setiap hari di masjid. Imbuhnya
- Advertisement -
H. Abdul Aziz, selaku koordinator panitia, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan sarana untuk meningkatkan kebaikan di bulan Ramadhan.
“Semakin banyak kita berbuat baik, semakin banyak pahala yang kita raih. Ini juga menjadi cara melatih diri untuk meninggalkan kebiasaan negatif dan menggantinya dengan perbuatan baik,” tuturnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terinspirasi untuk berbagi dan memperkuat kebersamaan di bulan penuh berkah ini.
- Advertisement -
(Pewarta: Rokib)