Lumajang | rasionews.com
Turnamen Sepakbola Usia 12 tahun (U12) Champion Wadakarti yang diadakan di Desa Banjarwaru, Kecamatan Lumajang, Kabupaten Lumajang, menghadirkan pertandingan seru dan penuh semangat. Pada hari Minggu, 5 Mei 2024, Tim Sepakbola U12 asal Desa Kedawung, Kecamatan Padang, Kabupaten Lumajang, berhasil meraih Juara 3 dan membawa pulang tropi serta uang pembinaan.
Di bawah arahan pelatih Roffi Ahmad, Perseka Kedawung menunjukkan performa gemilang sepanjang turnamen. Tim ini berhasil lolos hingga babak final dan meraih Juara 3 setelah mengalahkan tim lawan. Kemenangan ini menjadi kebanggaan bagi Desa Kedawung dan Kabupaten Lumajang.
Perjalanan Perseka Kedawung di turnamen ini tidaklah mudah. Mereka harus bersaing dengan tim-tim kuat lainnya dari berbagai daerah di Lumajang. Namun, dengan kerja keras, kekompakan tim, dan strategi yang tepat, Perseka Kedawung berhasil melangkah hingga babak final.
- Advertisement -

Salah satu kunci kesuksesan Perseka Kedawung adalah penampilan gemilang penjaga gawang mereka, M. Reyzan Arkaffi Putra, yang biasa disapa Putra. Selama 6 pertandingan, Putra tidak pernah kebobolan satupun gol. Kehebatan Putra di bawah mistar gawang menjadi benteng kokoh bagi tim Perseka Kedawung.
Pelatih Roffi Ahmad mengungkapkan rasa bangganya terhadap anak-anak asuhnya. “Saya sangat bangga dengan perjuangan mereka. Mereka telah menunjukkan kerja keras dan semangat pantang menyerah,” kata Roffi.
- Advertisement -
“Keberhasilan ini juga tidak lepas dari dukungan penuh dari pembina yaitu Kepala Deaa Kedawung yaitu Bawon. dukungan pengurus club, maupun para orang tua pemain,” tambahnya.
Roffi berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi Perseka Kedawung untuk terus berkembang dan meraih prestasi yang lebih tinggi di masa depan. Ia juga berharap agar turnamen seperti Champion Wadakarti dapat terus diadakan untuk menjaring talenta-talenta muda sepakbola di Lumajang.
(sin)