Kades Sememu Resmikan Acara PT AOI “One Fun Day” di Lumajang: Kampanye Cegah Pekerja Anak di Sektor Tembakau
Rasionews.com Lumajang |Upaya pencegahan pekerja anak di sektor pertanian kembali diperkuat melalui kegiatan edukatif bertajuk “One Fun Day: Stop Child Labour” yang digelar PT Agripro Oei Indonesia (AOI) di kawasan wisata Kali Tape, Desa Sememu, Kecamatan Pasirian, Sabtu pagi.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen PT AOI dalam mewujudkan praktik pertanian tembakau yang bertanggung jawab, sekaligus memastikan seluruh proses kerja di lapangan mengikuti standar ketenagakerjaan yang mengedepankan perlindungan terhadap anak.
Acara One Fun Day turut dihadiri oleh perwakilan manajemen PT AOI, Camat Pasirian, perwakilan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lumajang, P. Catur selaku pejabat bidang ketenagakerjaan, serta para pekerja tembakau dari berbagai desa di wilayah Pasirian dan sekitarnya.
Kepala Desa Sememu, Sutaji, yang meresmikan kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan One Fun Day di wilayahnya. Ia menyebut bahwa edukasi mengenai bahaya pekerja anak masih sangat diperlukan, terutama bagi keluarga petani yang belum memahami batasan hukum maupun risiko kesehatan bagi anak.
“Kami sangat berterima kasih kepada PT AOI yang sudah turun langsung memberikan edukasi. Ini membuka wawasan warga bahwa anak tidak boleh dilibatkan dalam pekerjaan yang membahayakan. Mereka harus tetap sekolah dan tumbuh dengan baik,” ujar Sutaji.
- Advertisement -
Ia berharap kegiatan serupa dapat digelar secara rutin dan diperluas ke desa-desa lain di Kecamatan Pasirian agar tingkat pemahaman masyarakat mengenai perlindungan anak semakin baik dan angka pekerja anak dapat ditekan.
Melalui kegiatan ini, PT AOI bersama pemerintah daerah, Disnaker, serta masyarakat berharap dapat menciptakan lingkungan kerja di sektor pertanian tembakau yang lebih aman, bertanggung jawab, dan sepenuhnya bebas dari praktik eksploitasi anak.
(Kib)




