Desa Babakan Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Karnaval, Warga Tetap Semangat Meski Diguyur Hujan
Jatim Rasionews.com Lumajang Semangat nasionalisme dan kebersamaan begitu terasa di Desa Babakan, Kecamatan Padang, saat pemerintah desa menggelar karnaval dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia. Meski hujan mengguyur sejak sore, antusiasme warga tetap membara menyambut perayaan yang dimulai pukul 15.00 WIB.
Mengusung tema “Satu Irama, Satu Jiwa, Memajukan Desa Bersama Desa Babakan”, karnaval ini diikuti oleh 17 peserta dari berbagai unsur masyarakat, termasuk PAUD, TK, dan kelompok warga umum. Jalanan desa dipenuhi warna-warni kostum dan semangat yang tak surut meski cuaca kurang bersahabat.Sabtu (1/11/2025)
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan pemotongan pita oleh Kepala Desa Babakan, Muhammad Rifal Andrianto, sebagai tanda dimulainya karnaval. Pelepasan balon ke udara dan penampilan tarian serta busana khas daerah turut menyemarakkan suasana.
Turut hadir dalam kegiatan ini anggota DPRD Kabupaten Lumajang dari Fraksi PDI Perjuangan Komisi B, H. Bukasan, bersama jajaran Forkopimcam, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan panitia pelaksana.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Muhammad Rival Andrianto menyampaikan rasa syukur atas suksesnya acara. “Alhamdulillah, ini adalah awal yang baik bagi Desa Babakan. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung terselenggaranya karnaval ini,” ujarnya.
- Advertisement -
Ia juga mengingatkan, “Meskipun cuaca hujan, kita tetap semangat, aman, tertib, dan jangan lupa sholatnya,” katanya dengan penuh semangat.
H. Bukasan memberikan apresiasi atas antusiasme warga. “Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan dan semangat masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan setiap tahun,” ungkapnya. Ia menambahkan bahwa karnaval ini menjadi langkah awal menuju desa yang lebih maju dan mandiri.
Karnaval berlangsung lancar hingga akhir acara, membuktikan bahwa semangat gotong royong dan cinta tanah air warga Desa Babakan tak mudah goyah oleh cuaca.
- Advertisement -
(Pewarta Rokib)




